Bahan:
- 2 papan tempe besar
- 50 gram kacang tanah goreng
- 3 biji mata asam jawa
- 1 sdm gula merah sisir
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdm kecap manis
- 1 jempol lengkuas, keprek
- 1 batang serai, keprek
- 2 lembar daun salam
- Air secukupnya
- 10 buah cabe merah besar, iris serong
- 7 buah cabe rawit
- 5 buah cabe rawit merah
- 6 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- Garam secukupnya
- Potong tempe dengan ukuran memanjang sesuai selera, jangan terlalu tebal, goreng tempe dengan minyak panas sampai kecoklatan dan kering, angkat, tiriskan.
- Panasakan minyak secukupnya, goreng bumbu halus sampai baunya harum, masukan asam, serai, lengkuas dan daun salam, masak sampai layu.
- Tambahkan gula dan kecap beri sedikit air supaya bumbu mudah meresap ditempe, sambil dicicipi sampai rasanya pas.
- Masukan Tempe goreng dan kacang tanahm aduk sapai merata.
- Angkat dan biarkan sampai dingin lalu simpan diwadah tertutup supaya lebih awet.